Berkonsep Beda, Jembatan Kaca Tinjomoyo Ditarget Selesai Akhir 2022


29 Juli 2022  •  00:00  •  Dilihat 1091x  •  Admin  •  Berita
Berkonsep Beda, Jembatan Kaca Tinjomoyo Ditarget Selesai Akhir 2022

Pemkot Semarang kembali berusaha mengembangkan pembangunan Jembatan Kaca Tinjomoyo dalam rangka mendorong peningkatan pariwisata di Kota Lumpia. Pembangunan Jembatan Kaca Tinjomoyo tertunda terealisasi pada 2021, karena adanya permasalahan pada kontraktor pengerjaan. Untuk saat ini, proses pembangunan Jembatan Kaca Tinjomoyo sudah mulai berjalan. Konsep pengerjaannya dibuat berbeda dari sebelumnya, dan pembangunan ditarget selesai pada akhir 2022.

Kabid Bina Marga pada Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Semarang, Suryaty menyampaikan hingga sekarang pembangunan masih dalam tahap pekerjaan dasar untuk persiapan pembangunan. Ini lantaran bahan-bahan pengerjaan merupakan material yang berasal dari pabrikan dan perusahaan pendukungnya, seperti pembuatan kaca dan besi girder. Pihaknya hanya memantau seberapa jauh penyelesaian kaca serta besi girder yang nantinya akan dipasang pada jembatan. Pada 2021, tambah dia, perencanaan pembangunan Jembatan Kaca Tinjomoyo tersebut menggunakan sumuran. Hanya saja, ada perubahan konstruksi dengan Cor Siklop Full

pada pengerjaan di 2022 ini.

''Saat ini masih pekerjaan awal di lapangan, seperti pembuatan kaki-kaki pondasi jembatan dulu, karena memang baru dimulai lagi pembangunannya sejak 12 Juli 2022. Pengerjaannya ditangani CV Banowati Enco sebagai pemenang lelangnya,'' ujar Suryaty, Senin (25/7).

Sesuai dengan rencana, papar dia, proyek pengerjaan Jembatan Kaca Tinjomoyo dilakukan selama 170 hari atau 5 bulan. Ditargetkan selesai pada 28 Desember 2022.

 Pengerjaan Jembatan Kaca yang berada di kawasan Hutan Tinjomoyo tersebut menggunakan APBD Kota Semarang senilai Rp 11.102.762.061. Harapannya, bila Jembatan Kaca Tinjomoyo selesai terbangun, bisa menjadi salah satu jujugan destinasi wisata baru di Kota Semarang.

''Pekerjaan utama pembangunan Jembatan Kaca Tinjomoyo menggunakan lantai tempered laminated glass

per segmen 2,5 meter X 1,5 meter dengan tebal 61,56 milimeter. Sementara untuk bentang jembatan sepanjang 64 meter dan lebar 1,5 meter,'' terang dia.

Menu Portal

Berita Populer

Berita Media